Pekanbaru, 20 November 2024 — Sebagai bagian dari komitmen perusahaan terhadap pelestarian lingkungan dan prinsip Go Green, PT. Sumatera Kemasindo memanfaatkan limbah industri berupa drum bekas tinta dengan mengubahnya menjadi tong sampah yang siap digunakan. Bantuan ini diserahkan langsung kepada Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Pekanbaru sebagai bentuk dukungan terhadap pengelolaan sampah yang lebih efektif di wilayah tersebut.

Drum bekas yang sebelumnya tidak lagi digunakan telah dimodifikasi agar lebih mudah digunakan serta aman digunakan sebagai tempat sampah. Kegiatan ini tidak hanya membantu mengurangi volume limbah industri, tetapi juga memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.

“Melalui inisiatif ini, kami ingin menunjukkan bahwa limbah pun bisa bernilai guna jika diolah dengan tepat. Ini adalah bagian dari komitmen PT. Sumatera Kemasindo dalam mendukung gerakan ramah lingkungan serta pengurangan sampah,” ujar Novita, HRD, PT Sumatera Kemasindo. (Baca juga: Penyaluran Bantuan Beras Program CSR PT. Sumatera Kemasindo)

DLHK Pekanbaru menyambut baik kontribusi ini dan berharap sinergi antara dunia industri dan pemerintah dalam pengelolaan lingkungan dapat terus ditingkatkan.

Dengan semangat keberlanjutan dan tanggung jawab sosial, PT. Sumatera Kemasindo terus mendorong penggunaan sumber daya secara efisien dan mendukung langkah-langkah pelestarian lingkungan di setiap aspek operasional perusahaan.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *